Beranda Komedian Biografi Denny Cagur, Profil dan Biodata Komedia n Terkenal

Biografi Denny Cagur, Profil dan Biodata Komedia n Terkenal

Biografiku.com | Denny Cagur dikenal merupakan salah satu komedian yang dimiliki oleh Indonesia. Selain sebagai komedian, Denny pun juga pastinya akan anda kenal sering muncul di stasiun televisi sebagai pembawa acara.

Biografi Denny Cagur

Untuk itu, bagi anda yang penasaran tentang kehidupan dari sosok komedian satu ini, maka anda pun bisa menyimak biografi Denny Cagur secara singkat berikut ini.

Biodata Denny Cagur

Nama Lengkap : Denny Wahyudi
Nama Panggung : Denny Cagur
Lahir : Bandung, 29 Agustus 1977
Profesi : Komedian, Penyanyi, Pembawa Acara, Aktor
Tahun Aktif : 1997 – sekarang
Orang Tua : Rodjali bin Toto, Eny
Istri : Shanty Widihastuti
Anak : Fabian Muhammad Yahya, Fadikal Muhammad Arsha

Biografi Denny Cagur Singkat

Denny Cagur dilahirkan pada tanggal 29 Agustus 1977 di Bandung, Jawa Barat. Ia merupakan anak dari pasangan Rodjali bin Toto dan Eny.

Sosok Denny merupakan salah satu artis yang dimiliki oleh Indonesia. Komedian satu ini pun juga berjuang dari bawah sebelum akhirnya terkenal seperti saat ini.

Pria yang sering kali dijuluki Raja Gombal ini pun sebelumnya telah bergabung lebih dahulu dengan grup komedinya yakni Cagur. Bersama dengan kedua rekannya yakni Narji dan Wendy, grup komedian satu ini pun telah berdiri sejak tahun 1997.

Mengenai biografi Denny Cagur ini, maka anda pun nantinya akan mengetahui tentang perjalanan hidup maupun perjalanan karier dari pelawak satu ini.

Biografi Denny Cagur

Dengan semakin eksisnya Denny di kancah dunia hiburan, maka ia pun banyak mendapat tawaran menjadi pembawa acara di beberapa stasiun televisi tanah air. Hal ini tentu saja dikarenakan kepiawaiannya ketika memandu acara yang sering kali diselingi dengan humor yang segar.

BACA JUGA :  Biografi Reza Rahadian, Kisah Perjalanan Aktor Film Indonesia

Masa Kecil Dari Denny Cagur

Dilansir dari kumparan.com pria kelahiran Jakarta tahun 1977 ini pun lahir dari keluarga yang sederhana. Hal ini terlihat ketika Denny masih remaja, ia pun membantu perekonomian keluarga dengan berjualan gorengan setiap harinya.

Mulai dari bakwan hingga kecombro pun dijajalnya untuk mendapatkan penghasilan. Selain itu, ia pun juga tak segan untuk berjualan kerupuk untuk menambah biaya hidupnya.

Berjualan gorengan pun dilakukan oleh Denny hingga 20 tahun lamanya. Sehingga ketika anda membaca biografi Denny Cagur ini maka anda pun akan menjadi tahu bahwa Denny bukanlah berasal dari keluarga yang berada.

Masa kecil hingga masa remaja Denny pun dihabiskan untuk berjualan dan mencari rezeki yang halal. Hingga akhirnya ia pun bergabung dengan salah satu grup lawak dan terkenal menjadi sekarang ini.

Perjalanan Hidup Dari Denny Cagur

Denny merupakan seorang anak yang lahir dari 5 bersaudara. Berasal dari keluarga yang sederhana, maka hal ini pun membuat Denny menjual gorengan untuk menyambung hidupnya.

Biografi Denny Cagur

Selain itu, ia pun juga sempat untuk menjadi pengajar untuk anak yang berkebutuhan khusus. Meskipun begitu, Denny dan keluarga tak lelah semangat untuk mencari nafkah sehingga ia dan adik adiknya pun dapat bersekolah dan menempuh pendidikan.

Bahkan tiap tahunnya pun Denny sering berpindah kontrakan untuk menyesuaikan keadaan ekonomi di keluarganya. Denny Cagur diketahui mengenyam pendidikan hingga di bangku perguruan tinggi teaptnya di Universitas Negeri Jakarta.

Berdirinya Grup Lawak Cagur

Grup lawak Cagur merupakan grup lawak yang didirikan oleh Denny bersama dengan Narji. Mereka mendirikan grup Cagur ketika masih di bangku kuliah di Universitas Negeri Jakarta pada tahun 1997.

Biografi Denny Cagur

Cagur merupakan singkatan dari ‘Calon Guru’. Pada awalnya grup lawak ini terdiri dari Denny Narji dan Sapto. Tak lama kemudian Sapto digantikan oleh Beddu. Namun beberapa tahun kemudian Beddu mengundurkan diri dan masuklah Wendy.

BACA JUGA :  Biografi Via Vallen - Biodata dan Profil Sang Penyanyi Dangdut Koplo

Jalan pun tidak langsung mulus, dimana ketika awal memulai debutnya, ia hanya dibayar dengan nasi kotak dan juga uang untuk transport. Namun, kesuksesan akhirnya menghampiri dimana grup tersebut diundang tampil pada acara stasiun TV.

Awal Karir Denny Cagur Sebagai Komedian

Grup lawak Cagur yang digawangi oleh Denny, Narji dan Wendy ini semakin eksis tampil di layar kaca. Karier Denny pun semakin melejit. Ia pun menikahi istrinya yang bernama Santi Widihastuti pada  tahun 2006.

Biografi Denny Cagur

Dimana pada pernikahan tersebut, pria komedian ini dikaruniai dua orang anak. Anak yang pertama yakni Abi yang lahir tahun 2009 dan di tahun 2016, ia pun mengadopsi seorang bayi laki laki yang kemudian diberi nama Fadikal Muhammad Arsha.

Dulu berjualan gorengan, kini Denny bisa mengisi banyak acara di stasiun TV sekaligus di satu hari. Denny Cagur juga banyak membintangi iklan serta sempat menjadi penyanyi. Namun aktifitasnya saat ini lebih banyak sebagai seorang host atau pembawa acara di stasiun televisi bersama dengan selebriti lainnya misalnya Raffi Ahmad .

Dari hasil kerja kerasnya tersebut, Denny dikenal sebagai salah seorang artis yang kaya raya. Saat ini ia juga sudah memiliki rumah mewah yang berada di kawasan Jakarta Selatan.

Rumah yang bernilai milyaran rupiah itu pun bak hotel. Mulai dari adanya fasilitas berupa lift pribadi, kolam renang hingga arena bermain yang luas. Sukses yang diraih oleh Denny pun dapat merubah hidupnya 180 derajat. Hal ini tentu saja dibarengi dengan usaha Denny yang gigih sejak dulu. Kini Denny Cagur lebih banyak menghabiskan waktunya dengan menjadi presenter TV dan juga sebagai youtuber.

Advertisement